Selasa, 21 Juli 2020

ETIKA KHUSUS NAIK ESKALATOR DI JEPANG

ETIKA KHUSUS NAIK ESKALATOR DI JEPANG


Konnichiwa mina san, kali ini kita akan membahas mengenahi etika naik eskalator di Jepang. Di Jepang, segala sesuatu nya di tata sedemikian rupa, hingga naik eskalator pun ada peraturan nya mina san...mari kita bahas mina san...

Eskalator mungkin sudah sangat sering kita jumpai di berbagai mall Indonesia. Secara khusus di Indonesia memang tidak ada etika khusus ketika menaiki tangga berjalan tersebut. ⁣
Berbeda halnya dengan di Jepang. Kita perlu mengetahui mengapa orang Jepang ketika menaiki eskalator selalu berada di samping kiri ataupun di samping kanan. ⁣
Di Tokyo kebanyakan orang akan menaiki eskalator di sebelah kiri. Hal ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi orang lain yang buru-buru agar segera bisa sampai lebih dulu. ⁣
Hal ini tetap dilakukan meski kita berbarengan dengan teman sekalipun. Mereka tetap akan berbaris di kiri agar tidak menghalangi jalan orang yang buru-buru. Warga Tokyo telah menerapkan norma seperti sejak tahun 1980-an. ⁣
Berbeda halnya dengan di Osaka. Walaupun dalam penerapannya sama namun pelaksanaannya yang berbeda. Jika di Tokyo kita akan berdiri di sisi kiri untuk memberikan ruang orang yang buru-buru untuk menaiki tangga lebih cepat di sebelah kanan, maka di daerah Kansai khususnya Osaka adalah kebalikannya. ⁣
Memang tidak ada aturan secara tertulis mengenai norma ini di Jepang. Namun hal ini adalah etika orang Jepang untuk menghargai orang lain yang sudah diterapkan secara turun-temurun. Tak sedikit juga bila kita orang asing yang tidak mengetahui norma dan melanggar etika ini, biasanya akan diomeli ataupun di tabrak oleh orang Jepang yang sedang buru-buru. ⁣
Nah bagi kamu yang sedang berkunjung ke Jepang jangan lupa etika ini ya Mina dan cobalah untuk tetap menghargai etika mereka!⁣

LPK Saitama Membuka Pendaftaran Angkatan 121, Lulusan SMA Bisa Langsung Kerja ke Jepang Jika Daftar Sekarang!

Daftar di LPK Saitama membuka peluang lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang dengan mudah! Lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang? Ben...