Sabtu, 14 Desember 2024

Pilihan Kanji of the Year 2024 Menurut Orang Jepang Menunjukan Sisi Gelap yang Terjadi di Sana, Apakah Itu?

Tampilan proses penulisan Kanji of the Year 2024 menurut orang Jepang adalah karakter kin.
Kredit Gambar: @時事通信映像センタ/YouTube

Seperti kebiasaan tahun-tahun sebelumnya, organisasi Japanese Kanji Proficiency Society akan menentukan Kanjo of the Year. Pilihan Kanji of the Year 2024 menurut orang Jepang bisa jadi gambaran dan refleksi tahun ini.

Banyak yang mengatakan bahwa hasil pilihan dari Japanese Kanji Proficiency Society tahun ini terasa lebih gelap. Apakah memang kondisi Jepang di 2024 sedang negatif? Mari bahas di artikel ini!

Pilihan Kanji of the Year di Kuil Kiyomizu, Kyoto

Pada tahun ini, pengumuman Kanji of the Year dilakukan pada Kuil Kiyomizu yang ada di Kyoto. Pengumuman ini bahkan direkam untuk YouTube. Jadi kamu bisa lihat sendiri prosesi-nya!

Hasil proses pemilihan yang ditulis menjadi kaligrafi adalah kanji kin atau kane. Berikut adalah tampilan kanji tersebut:

Kanji ini memiliki arti emas atau uang dalam konteks penggunaanya. Proses pilih kanji tahun 2024 hingga menjadikan kanji kin sebagai pilihan Kanji of the Year tergolong gelap. Masalahnya, kanji ini dipilih bukan karena Jepang kaya akan uang, tetapi karena masyarakat selalu permasalahkan uang.

Kondisi ekonomi Jepang selama 2024 memang parah. Dari awal tahun, Jepang alami perlambatan pertumbuhan karena Yen melemah. Sedangkan saat proses penyeimbangan dengan menaikan suku bunga di Jepang mulai diberlakukan, inflasi mulai membebani masyarakat.

Diharapkan ekonomi di tahun 2025 sudah membaik dan beban masyarakat soal uang tidak menjadi berat.

Tidak Semua Alasan Pilih Kanji Emas Menyedihkan Ternyata!

Walaupun memiliki cerita gelap dibalik pemilihannya, kanji emas ini dipilih juga karena menggambarkan sisi positif Jepang. Pertama adalah banyaknya medali emas yang di dapatkan oleh atlet Jepang pada acara Olympiade Paris tahun ini. Jepang memiliki atlet yang bertalenta tinggi dan kedepannya bisa jadi pesaing bagi dunia olahraga global.

Alasan kedua adalah Tambang Emas Sado di Niigata yang masuk list UNESCO World  Heritage Site di Jepang. Tambang ini menjadi lokasi wisata menarik dan daerah yang dilindungi juga. Sebagai simbol keindahan alam dan budaya, Tambang Emas Sado memang adalah tempat yang menarik.

Soal yang ketiga adalah performa Shohei Ohtani yang tergolong level “emas” di Major League Baseball. Performa atlet satu ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi orang Jepang. Bisa dibilang Shohei Ohtani adalah anak emas Jepang sekarang ini!

Dari berbagai faktor di atas, jelas kanji emas memang cocok dipilih sebagai image Jepang tahun ini. Kanji of the Year 2024 menurut orang Jepang apakah sesuai dengan persepsi kamu? Kanji apa lagi yang cocok untuk menggambarkan Jepang menurut orang luar Jepang? Silahkan kamu cari tahu soal ini!


LPK Saitama Membuka Pendaftaran Angkatan 121, Lulusan SMA Bisa Langsung Kerja ke Jepang Jika Daftar Sekarang!

Daftar di LPK Saitama membuka peluang lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang dengan mudah! Lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang? Ben...