Sabtu, 04 Januari 2025

Peringatan Pemerintah Soal Makan Mochi di Jepang Tidak Boleh Diremehkan, Beneran Makan Mochi Bisa Mati?

Tampilannya sedap, tapi harus waspada karena ada peringatan pemerintah soal makan mochi di Jepang!
Kredit Gambar: /Flickr

Banyak orang tidak tahu bahwa angka kematian di Jepang banyak yang disebabkan oleh makanan mochi. Saking banyaknya, peringatan pemerintah soal makan mochi di Jepang sudah rutin muncul tiap tahunnya.

Biasanya pengumuman dan peringatan tersebut muncul saat tahun baru tiba. Orang Jepang sering merayakan tahun baru dengan makan mochi. Baik mochi yang diolah jadi kue, dibakar ataupun jadi toping, semua banyak dikonsumsi untuk perayaan tahun baru di Jepang.

Nah, korban yang makan mochi sering terjadi juga pada kurun waktu tersebut. Biasanya orang yang meninggal karena mochi kurang hati-hati saat makan. Mochi sangat mudah membuat tersedak dan bisa nyangkut di tenggorokan jika tidak dikunyah baik.

Korban mochi di Jepang kebanyakan adalah lansia. Golongan berumur ini memang rawan soal tersedak. Lansia umumnya sudah susah mengunyah dan menelan, jadinya mochi mudah tersangkut di tenggorokan mereka. Hal inilah yang sering sebabkan kematian.

Di tanggal 1 Januari 2025 saja sudah terjadi kematian akibat mochi ini. Korban adalah lansia berumur 70 tahun yang terlambat dapat pertolongan saat tersedak mochi. Korban ini sayangnya adalah satu dari banyak kasus lain yang sudah terdata.

Menurut informasi tahun 2023, kematian akibat mochi di Jepang bisa capai 3.500 kasus dalam setahun. Hal ini tidak sedikit, jadi bahaya mochi ini tidak bisa diremehkan!

Maka tidak aneh jika pemerintah Jepang sering membuat video peringatan dan poster soal bahaya makan mochi. Jika tidak dikunyah dan ditelan dengan baik, orang muda saja bisa tersedak. Umumnya, media yang memberikan peringatan juga disertai solusi atasi tersedak mochi.

Berikut adalah contoh video dari NHK News yang bisa jadi referensi pertolongan pertama saat tersedak mochi:

Pertolongan pertama orang tersedak harus segera dilakukan sebelum terlambat. Pertolongan pertama ini dilakukan dengan menhentakan dada dan perut orang yang tersedak. Diharapkan dengan sosialisasi cara menangani terseda mochi ini, tidak banyak orang Jepang meninggal karena mochi lagi.

Popularitas mochi di Jepang saat tahun baru tidak bisa dipisahkan dari penyebab angka kematian yang besar. Orang Jepang tentu sudah tahu bahwa mochi berpotensi akibatkan tersedak yang tinggi. Namun, akibat sudah jadi tradisi, orang tetap konsumsi mochi dalam jumlah besar.

Makan mochi tentu tidak masalah, hal yang menjadi masalah adalah meremehkan potensi tersedak yang mematikan dari mochi. Banyak orang Jepang harus mulai serius hadapi peringatan dari pemerintah soal mochi. Minimal, terapkan cara aman makan mochi dengan memotong kue-nya dalam ukuran kecil dan dikunyah benar sebelum ditelan.

Selama dikonsumsi dengan benar, angka kematian akibat mochi akan berkurang tentunya. Maka dari itu, pastikan kamu ikuti peringatan pemerintah soal makan mochi di Jepang saat datang ke sana!

LPK Saitama Membuka Pendaftaran Angkatan 121, Lulusan SMA Bisa Langsung Kerja ke Jepang Jika Daftar Sekarang!

Daftar di LPK Saitama membuka peluang lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang dengan mudah! Lulusan SMA bisa langsung kerja ke Jepang? Ben...