Masalah Orang Mabuk di Jepang Makin Parah, Pastikan Lebih Jaga Diri Saat Kerja di Jepang!
![]() |
Masalah orang mabuk di Jepang bisa kamu temukan di kota besar dengan mudah, wajib hati-hati. Kredit Gambar: /Unsplash |
Masalah orang mabuk di Jepang memang umum ada, terutama di kota besar seperti Tokyo. Namun, bagi tenaga kerja Indonesia, hal ini sangat mengagetkan. Melihat orang tidak sadarkan diri karena mabuk di pinggir jalan ternyata biasa bagi orang sana. Bagi orang Indonesia, pasti bikin panik lihat pemandangan tersebut!
Apa Saja Contoh Masalah Orang Mabuk di Jepang?
Kebiasaan minum alkohol sangat umum di Jepang.
Bahkan ada istilah Nomikai di Jepang yang berupa acara minum, makan dan
kumpul-kumpul di bar setelah bekerja. Acara seperti ini sudah menjadi budaya
karyawan di Jepang dan tentunya mengakibatkan banyak orang mabuk!
Masalah orang mabuk di Jepang menghasilkan
banyak situasi negatif. Contoh saja mabuk hingga tidak sadarkan diri. Kamu bisa
temukan karyawan Jepang tergeletak di trotoar, taman ataupun stasiun. Mereka
biasanya mabuk hingga tidak sadarkan diri. Hal seperti ini tentu seram, tapi
orang di Jepang menganggapnya biasa. Nih, contoh foto orang Jepang yang tidak
sadarkan diri di stasiun:
Selain bisa pingsan di
mana saja, orang Jepang yang mabuk juga membuat kotor. Biasanya yang mabuk para
pasti muntah sembarangan. Tidak heran jika banyak kasus orang mabuk mengotori
stasiun Jepang ditemukan.
Biasanya orang yang
mabuk tetap ingin pulang ke rumah. Mereka beli tiket kereta untuk pulang tapi
karena tidak kuat menahan rasa mabuk, mereka muntah. Bau muntahan dan
kotorannya pasti mengganggu pengguna stasiun lainnya. Berikut adalah video
warga asing yang merasa terganggung dengan kondisi muntahan orang mabuk di
salah satu stasiun besar di Jepang:
Masalah lain adalah
perkelahian. Para karyawan yang mabuk biasanya tidak membuat banyak masalah
kecuali pingsan dan muntah. Namun, ada kalanya yang mabuk adalah anak muda
golongan kuliahan ataupun berandalan.
Jika bertemu dengan
golongan orang Jepang yang mabuk ini, pastikan kamu lebih hati-hati. Bahaya
berurusan dengan orang Jepang yang mabuk seperti ini adalah baku hantam. Orang
mabuk ada yang jadi mudah emosi. Jika kamu hadapi, malah runyam nantinya. Bisa
saja kamu kena pukul dan bahkan berurusan dengan polisi.
Apakah Polisi Tidak Melakukan Tindakan?
Membereskan
masalah orang mabuk di Jepang
biasanya ditangani polisi sana. Sayangnya, jumlah polisi yang menangani masalah
ini kurang dibanding jumlah para pemabuk. Biasanya para polisi mau membawa
orang yang mabuk ke kantor polisi dan ditidurkan pada ruang tunggu saat tidak
sadarkan diri.
Polisi Jepang biasanya
baru mau bergerak jika ada laporan. Nah, orang Jepang sendiri tidak terlalu mau
merepotkan diri dengan laporan orang mabuk ke kantor polisi. Hanya pada kasus
tertentu saja, orang mabuk bisa dilaporkan ke polisi. Kasus khusus ini adalah
berantem atau perbuatan tidak bermoral saat mabuk.
Jika hanya tidak
sadarkan diri di pinggir jalan saja, orang Jepang tidak akan lapor polisi dan
membiarkannya. Hal inilah yang menyebabkan masalah orang mabuk di Jepang sering
terlihat tidak ditangani.
Tips Menghindari Masalah Saat Melihat Orang Mabuk di
Jepang
Bagi kamu
yang akan kerja ke Jepang, pastikan menjaga diri dengan baik. Waspada banyak orang mabuk di Jepang da nasal
mau menolong. Terkadang lebih aman jika kamu tidak campur tangan.
Untuk menghindari
masalah dengan orang mabuk, coba tips-tips berikut ini:
· Hindari area yang banyak hiburan malam, biasanya jadi sumber kumpul-kumpul orang mabuk.
· Pilih area yang memiliki penerangan cukup di malam hari. Saat lihat ada orang yang mabuk, kamu bisa buru-buru pergi menghindari jika penerangannya cukup.
· Hindari keluar malam jika memungkinkan. Kebanyakan orang mabuk di Jepang lebih banyak ditemukan saat malam hari.
Selama mencoba tips-tips di atas, kamu bisa hindari masalah dengan orang mabuk di Jepang. Semoga informasi di atas membantu kamu dan bermanfaat!